Oktober 2024, vivo diam-diam merilis HP terbarunya di seri Y untuk kelas entry yaitu vivo Y19s. Namun, penamaannya ini sedikit rancu karena mirip dengan vivo Y19 yang rilis pada tahun 2019 silam. HP ini terlihat lebih mirip dengan vivo Y17s atau vivo Y18 Series yang dirilis di tahun 2024.
Sebagai kelas entry, vivo Y19s terlihat menarik dengan menawarkan kombinasi utama antara desain yang stylish, durability tinggi, dan performa oke. Hal ini membuatnya mendapat perhatian lebih dibanding HP lain di kelas yang sama. Jika Anda penasaran, berikut beberapa daftar kelebihan dan kekurangan vivo Y19s, lengkap dengan pembahasannya.
Contents
- 1 Spesifikasi vivo Y19s
- 2 Kelebihan vivo Y19s
- 2.1 1. Tampilan Desain Bodi Tipis dan Stylish, Ada Dynamic Light Show
- 2.2 2. Dibekali Durabilitas Bodi Tinggi, Kokoh dan Sudah Tahan Air
- 2.3 3. Daya Baterai Tahan Lama dan Cocok Untuk Jangka Panjang
- 2.4 4. Performa UNISOC T612 yang Bisa Diandalkan Untuk Aktivitas Harian
- 2.5 5. Kualitas Layar Imersif yang Nyaman Di Mata
- 2.6 6. Stereo Speaker yang Powerful Sampai 300 Persen
- 2.7 7. Hasil Kamera 50 MP yang Cukup Baik dengan Ring LED Flash
- 3 Kekurangan vivo Y19s
- 4 Simpulan
- 5 Spesifikasi HP Terbaru 2023
Spesifikasi vivo Y19s
Layar | IPS LCD 6.68 inci |
Chipset | UNISOC Tiger T612 |
RAM | 4 GB, 6 GB |
Memori Internal | 64 GB, 128 GB |
Kamera |
50 MP (wide) MP (AI) |
Baterai | Li-Po 5500 mAh |
Kelebihan vivo Y19s
Sebagai HP kelas entry, vivo Y19s dijual dengan harga mulai dari Rp1,5 jutaan saja. Di balik harganya yang murah, terdapat beberapa fitur menarik yang ditawarkan. Berikut beberapa kelebihan dari vivo Y19s yang mesti Anda tahu.
1. Tampilan Desain Bodi Tipis dan Stylish, Ada Dynamic Light Show
Salah satu hal yang membuat saya tertarik dengan vivo Y19s ini adalah desainnya yang cantik. Soal tampilan desain ini, vivo memang tidak pernah salah, terutama untuk seri Y-nya.
Misalnya untuk modul kameranya, vivo Y19s hadir dengan modul kamera persegi panjang vertikal yang estettik. Di tiap sudutnya dibuat melingkar sehingga terasa lebih elegan dan premium. Di dalamnya terdapat tiga lingkaran yang disusun vertikal. Dua lingkaran untuk tempat kamera, dan lingkaran paling bawah sebagai ring LED light.
vivo menyebut Ring LED light-nya ini sebagai Dynamic Light Show. Sesuai namanya, cahaya lampu yang ditampilkannya ini cukup dinamis. Warnanya bisa diubah sesuka hati sesuai mood harian Anda. Menariknya, warnanya juga bisa dibuat berkedip mengikuti ketukan musik yang diputar.
Selain Dynamic Light Show, vivo Y19s juga dibekali bodi yang sama cantiknya. Terdapat tiga varian warna yang punya keunikannya masing-masing. Misalnya Pearl Silver yang memiliki warna gradasi halus dari beberapa warna sekaligus. Selain itu ada varian Glacier Blue yang menggambarkan kedinginan es dengan biru cerah.
Varian terakhirnya yaitu Glossy Black sebagai varian warna paling netral. Terdapat aksen garis-garis diagonal yang terlihat saat berada di sudut cahaya yang tepat. Ketiganya memiliki tekstur halus yang nyaman digenggam. Bodinya juga tidak mudah meninggalkan noda sidik jari sehingga warna tetap terlihat indah.
Di sisi lain, vivo Y19s juga hadir dengan bodi yang cukup ramping. Ketebalannya hanya sekitar 8,1 mm dengan berat 198 grams aja. Bodinya yang flat juga membuta pengalaman genggam jadi terasa lebih pas dan nyaman, meski dalam waktu lama.
2. Dibekali Durabilitas Bodi Tinggi, Kokoh dan Sudah Tahan Air
Satu hal yang mesti dicatat dari vivo Y19s ini adalah tidak hanya punya bodi cantik, tapi juga sangat kokoh. Jika Anda termasuk orang ceroboh, tidak perlu khawatir lagi meski HP sering terjatuh beberapa kali.
vivo Y19s hadir dengan sertifikasi MIL-STD-810H dan SGS 5-Star Drop Resistance. Desain bodi HP ini telah melewati berbagai pengujian ketat yang membuktikan kekokohannya, termasuk berada di suhu ekstrem seperti panas atau dingin.
Di bagian sudut bodinya juga sudah dilengkapi Shock-Absorbing Corner Protection. Hal ini akan meminimalisir efek dari benturan yang terjadi saat HP terjatuh. Agar lebih aman lagi, vivo Y19s juga hadir dengan case khusus yang akan meningkatkan ketahanannya. Tekstur tiga lapisnya akan menyebarkan efek benturan secara merata sehingga tidak terfokus pada satu titik saja.
Belum selesai sampai situ, vivo Y19s juga sudah dibekali sertifikasi IP64 untuk IP rating-nya. Sertifikasi ini membuatnya mampu bertahan dari debu dan air dengan intensitas tinggi. Misalnya terkena hujan yang deras, guyuran, sampai semprotan dari berbagai arah. Saat layar atau jari dalam keadaan basah, Anda tetap bisa mengoperasikannya dengan normal.
Kemampuannya ini merupakan salah satu peningkatannya dibandingkan generasi sebelumnya. Baik vivo Y17s atau vivo Y18 hanya menggunakan sertifikasi IP54 saja. Keduanya hanya bertahan dari debu dan percikan air dalam intensitas rendah.
3. Daya Baterai Tahan Lama dan Cocok Untuk Jangka Panjang
Sebagai HP kelas entry, vivo Y19s dibekali ketahanan daya yang cukup baik. Hal ini mempertegas kecocokannya sebagai HP untuk penggunaan sehari-hari. Kapasitas baterai yang disematkannya ini bahkan berada di 5500 mAh, 500 mAh lebih tinggi dari kapasitas standar HP pada umumnya.
Sebagai HP sehari-hari, vivo berani memberikan klaim bahwa HP ini bisa bertahan lama dalam berbagai kondisi. Misalnya saat digunakan untuk bermain game PUBG Mobile, HP ini bisa bertahan sekitar 8 jam. Waktu yang cukup lama untuk HP dengan chipset yang tidak terlalu bertenaga.
Selain itu, vivo Y19s mampu bertahan sekitar 12 jam untuk bermain Facebook, 14 jam untuk bermain Instagram, dan 19 jam untuk melakukan streaming YouTube. Perlu dicatat bahwa angka tersebut hanyalah klaim dari vivo, Anda mungkin menemukan hasil berbeda tergantung aktivitas yang dilakukan.
Menariknya, vivo Y19s menjamin kesehatan baterainya ini tetap berada di atas 80 persen setelah 4 tahun penggunaan. Jaminan seperti ini cocok untuk Anda yang memang mencari HP untuk penggunaan jangka panjang. Sebab tidak sedikit HP yang memiliki kesehatan baterai menurun drastis saat pemakaian baru sekitar 2 tahun saja.
Sayangnya, HP ini tidak dibekali fitur pengisian daya yang cepat. Hanya ada fitur fast charging 15W yang pastinya butuh waktu untuk mengisi daya 5500 mAh. Selain itu, ada fitur reverse charging yang membuatnya bisa berperan sebagai power bank untuk mengisi daya baterai perangkat lain.
4. Performa UNISOC T612 yang Bisa Diandalkan Untuk Aktivitas Harian
Kelebihan lain yang tidak kalah menarik untuk dibicarakan ada pada sektor dapur pacunya. Meski bukan chipset terbaik di kelasnya, vivo Y19s sudah cukup baik dengan menggunakan chipset dari UNISOC yaitu UNISOC Tiger T612.
Sebenarnya, chipset ini tidak jauh berbeda dengan chipset yang dipakai vivo Y17s atau vivo Y18. Keduanya menggunakan chipset dari MediaTek yaitu Helio G85. Anda juga bisa mencari tahu lebih lanjut tentang chispet yang setara dengan UNISOC T612 di pembahasan lain.
Dilihat dari arsitekturnya, UNISOC T612 memang tidak diperuntukkan untuk penggunaan berat seperti bermain game. Performanya hanya akan lebih lancar saat digunakan untuk aktivitas harian biasa. Namun, bukan berarti vivo Y19s ini tidak bisa memainkan game seperti Mobile Legends, Free Fire, atau PUBG Mobile.
UNISOC T612 yang digunakannya memiliki proses fabrikasi 12 nm. Sedangkan untuk tenaganya mengandalkan delapan inti CPU. Terdiri dari dua core Cortex A75 (1,8 GHz) untuk performanya dan enam core Cortex A55 (1,8 GHz) untuk efisiensi dayanya. Selain itu, chipset ini juga didukung oleh GPU Mali G57 MP1 dengan frekuensi 614 MHz.
Merujuk pada data dari Nanoreview, chipset ini mampu meraih skor 245.849 poin untuk AnTuTu v10. Sedangkan untuk GeekBench 6, skornya yaitu 422 poin untuk single-core dan 1.509 poin untuk multi-core-nya.
Sedangkan saat merujuk pada pengujian langsung yang dilakukan oleh Tech to the Point – TTP dalam videonya. UNISOC T612 yang digunakan vivo Y19s ini mampu mendapatkan skor AnTuTu v10 sampai 246.617 poin. Sedangkan untuk Geekbench 6, skornya yaitu 409 poin (single-core) dan 1447 poin (multi-core).
Skor tersebut sedikit lebih tinggi dari realme C33 yang juga menggunakan UNISOC T612 sebagai tenaganya. Skor AnTuTu v10 yang dihasilkannya hanya mencapai 218.950 poin.
Kemampuan dari vivo Y19s ini terbilang cukup baik di kelas harganya yang hanya Rp1,5 jutaan. Game seperti Mobile Legends atau Free Fire sudah bisa dimainakn dengan lancar di frame rate stabil.
5. Kualitas Layar Imersif yang Nyaman Di Mata
Vivo Y19s hadir dengan kualitas layar imersif dan nyaman dilihat mata. Ukuran layarnya yaitu 6,68 inci dengan panel IPS LCD. Menariknya, bezel yang mengelilinginya ini tidak terlalu tebal, kecuali bagian dagu atau bawahnya. Selain itu, notch-nya pun masih menggunakan water drop sehingga rasio layar ke bodinya bisa mencapai 85,1 persen.
Tidak hanya luas, HP ini sudah cocok digunakan untuk aktivitas multimedia atau hiburan lainnya dengan berkat resolusi HD+ (720 x 1608 piksel) dengan kerapatan mencapai 264 ppi. Kualitasnya ini sudah cukup baik untuk aktivitas seperti menonton, bermain game, atau sekadar scrolling media sosial.
Soal kenyamanannya, vivo Y19s dibekali Smooth Motion dengan refresh rate 90 Hz. Hal inilah yang membuat setiap pergerakan yang ditampilkannya terasa mulus.
Hal menarik lainnya dari vivo Y19s ini adalah kemampuannya saat digunakan untuk aktivitas outdoor. HP ini memiliki kecerahan layar yang cukup tinggi yaitu mencapai 1000 nit. Tampilanya akan tetap terlihat jelas dan nyaman meski cuaca di luar ruangan sedang terik. Apalagi digunakan di dalma ruangan yang sudah pasti terlihat lebih jelas dan tajam.
Namun, tenang saja, vivo Y19s ini sudah dilengkapi sertifikasi TUV Rheinland untuk low blue light-nya. Hal ini membuat mata jadi tidak mudah lelah saat menatap layar dalam waktu lama.
Soal ketahanannya, vivo memang tidak menyebutkan dengan pasti perlindungan jenis apa yang digunakan. Namun, dengan adanya sertifikasi seperti MIL-STD-810H dan SGS 5-Star membuat layarnya jadi lebih kokoh. Selain tahan benturan, layar juga tidak mudah terkena goresan atau retak selama penggunaan.
6. Stereo Speaker yang Powerful Sampai 300 Persen
Untuk meningkatkan kenyamanan selama penggunaan, vivo Y19s menyematkan dua speaker atau stereo sebagai sumber suaranya. Tentu saja hasilnya sudah cukup lantang dan yang lebih penting adalah surrounded. Aktivitas seperti mendengarkan musik, menonton video, atau bermain game jadi terasa lebih nyaman.
Menariknya, vivo Y19s mampu meningkatkan volumenya hingga 300 persen, loh. Peningkatan volume ini memang sudah sering ditemui di HP vivo, terutama untuk seri Y. Suara yang dihasilkan tentu lebih nendang dan lantang. Fitur ini cocok digunakan untuk menelepon saat di luar ruangan yang biasanya berisik dengan suara kendaraan atau keramaian sekitar.
Sedangkan jika tidak diperlukan, saya rasa fitur ini tidak perlu digunakan. Pasalnya, saat volume dinaikkan melebihi 100 persen, detail dan kejernihan suaranya akan sedikit berkurang. Jadi, saya menyarankan untuk menggunakan fitur ini sewajarnya saja.
7. Hasil Kamera 50 MP yang Cukup Baik dengan Ring LED Flash
Salah satu sektor yang tetap dipertahankan oleh vivo Y19s ini adalah kemampuan kameranya. HP ini dibekali kamera utama 50 MP yang sudah cukup oke di kelasnya. Foto yang dihasilkan memiliki ketajaman warna yang cukup baik, apalagi saat didukung cahaya yang memadai.
Sayangnya, vivo Y19s ini tidak dibekali kamera ultrawide. Kamera lainnya hanya sebagai pelengkap saja sebagai kamera AI. Padahal, fungsi dari kamera ultrawide ini lebih dibutuhkan karena memiliki FoV lebih luas dari kamera biasa.
Selain untuk memotret di siang hari, HP ini juga cocok untuk memotret di malam hari atau dengan kondisi minim cahaya. Terdapat fitur Beautiful Night yang mampu meningkatkan algoritma cahaya yang dihasilkan saat malam hari. Sehingga hasilnya tetap terlihat jernih meski dengan cahaya seadanya.
Agar terlihat lebih pro, Anda juga bisa memanfaatkan beberapa filter yang bisa digunakan. Beberpaa filter tersebut bisa Anda pakai saat memotret di malam hari atau menggunakan mode portrait dengan kamera depan. vivo Y19s ini dibekali kamera depan 5 MP dengan fitur Aura Screen Light untuk membantu pencahayaan saat selfie di malam hari.
Untuk perekaman videonya, vivo Y19s hanya bisa mencapai kualitas 1080p 30 fps saja. Baik untuk kamera depan atau kamera belakang. Berikut beberapa sampel foto dari vivo Y19s dilansir dari SamZone di dalam videonya.
Kekurangan vivo Y19s
Sebagai HP kelas entry, vivo Y19s tentu tidak akan tampil sempurna. Terdapat beberapa catatan sebagai bahan pertimbangan sebelum membeli. Berikut beberapa kekurangan vivo Y19s.
1. Hanya Mengandalkan Kamera Utama, Tidak Ada Ultrawide
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, vivo Y19s hadir dengan hanya mengandalkan satu kamera saja yaitu kamera utama. Meski memiliki dua lingkaran kamera di bagian belakang, kamera tersebut hanya diisi oleh kamera AI.
Padahal, akan lebih bagus jika lingkaran kamera tersebut diisi oleh kamera ultrawide. Sebab, dengan kamera ini, Anda bisa memotret dengan sudut pandang atau FoV yang lebih luas. Beberapa objek bisa dipotret dengan mudah di dalam satu frame saja.
Hanya saja, kita harus ingat bahwa vivo Y19s memang berada di kelas entry dengan harga Rp1,5 jutaan. Absennya kamera ultrawide ini mungkin jadi salah satu cara vivo untuk menekan harganya. Apalagi HP ini memiliki fitur unggulan di sektor lain, seperti bodi dengan durabilitasnya yang sangat baik.
2. Tidak Mendukung NFC dan Gyro Hardware
Kekurangan lain dari vivo Y19s ini ada pada soal kelengkapannya. Dari sektor konektivitas misalnya, HP ini tidak dibekali fitur NFC (Near Field Communication). Padahal, fitur ini cukup dibutuhkan untuk memudahkan kehidupan sehari-hari. Misalnya untuk melakukan transaksi digital, mengecek atau mengisi saldo e-money, hingga mengubahnya menjadi kartu akses.
Tidak sedikit juga HP lain di kelas harganya yang sudah memiliki fitur NFC ini. Sebut saja Tecno Spark 10C NFC, POCO M5, Infinix Hot 30, sampai realme C51 yang sudah dibekali NFC dengan harga di kisaran Rp1 juta.
Selain itu, vivo Y19s juga tidak dibekali gyro hardware di sektor sensornya. Hal ini memperkuat dugaan bahwa HP ini memang bukan ditujukan untuk gaming. Mengingat chipsetyang dipakai juga terbilang sederhana. Sebab tanpa gyro hardware, game FPS seperti PUBG Mobile akan terasa kurang memuaskan.
Vivo Y19s hanya menawarkan sensor fingerprint di bagian samping, akselerometer, proksimitas, dan kompas saja.
3. Masih Menggunakan Jenis Memori eMMC
Dengan harga mulai dari Rp1,5 jutaan, vivo Y19s ini hanya menawarkan kapasitas RAM 4 GB dan internal 64 GB saja. Terdapat varian lain seperti RAM 6 GB dan internal 128 GB yang bisa dipilih dengan harga masih di bawah Rp2 juta.
Kapasitas tersebut mungkin terbilang cukup untuk sebagian orang. Apalagi vivo masih menyediakan fitur perluasan memori untuk RAM dan slot microSD khusus. Sayangnya, jenis memori internal yang digunakan HP ini masih eMMC, bukan UFS.
Jenis memori internal eMMC memiliki beberapa kekurangan yang bisa menghambat pengguna dalam berproduktivitas. Misalnya kecepatan transfer yang lebih lambat, sehingga Anda mesti lebih sabar saat mengekstrak file, memindahkan, atau menyalin file.
Sementara UFS sudah mendukung Command Queue (CQ) sehingga sanggup menyortir dan mendukung pengoperasian banyak sekaligus. UFS juga memiliki antarmuka full-duplex sehingga dapat melakukan baca dan tulis secara bersamaan, berbeda dengan eMMC dengan half-duplex yang hanya dapat baca atau tulis dalam sekali waktu saja.
Sedangkan keuntungan yang dimiliki eMMC ketimbang UFS adalah tidak lain karena biaya produksinya yang lebih terjangkau. Maka tidak heran kalau banyak HP kelas entry yang masih menggunakan eMMC demi menekan harga saat rilis, termasuk vivo Y19s ini.
Simpulan
Vivo Y19s menjadi HP vivo di kelas entry yang punya sisi unik sebagai HP murah. Salah satunya adalah soal durabilitasnya yang sangat tinggi. Terdapat sertifikasi MIL-STD-810H dan SGS 5-Star yang membuatnya jadi tahan banting meski terjatuh atau terbentur dengan benda padat.
Selain itu, HP ini juga dibekali sertifikasi IP64 yang membuatnya tahan debu dan air. Anda tidak perlu takut lagi saat terjebak hujan atau HP tidak sengaja terkena tumpahan air. Meski memiliki durabilitas baik, bukan berarti HP ini punya badan bulge atau besar. Justru vivo Y19s hadir dengan desain cantik dengan tiga varian warna yang punya keunikannya masing-masing.
vivo Y19s juga cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari, seperti menonton, scrolling, atau bermain game ringan. Selain karena layarnya yang imersif, kualitas stereo speaker yang disematkannya ini enak didengar, bahkan bisa mencapai volume hingga 300 persen.
Aktivitas setiap hari bisa dijalanan dengan lancar berkat chipset UNISOC T612. Selain itu, penggunaannya juga bisa lebih lama dengan baterai 5500 mAh yang punya jaminan pemakaian hingga 4 tahun.
Meski begitu, vivo Y19s masih memiliki beberapa hal yang mesti diperhatikan sebagai catatannya. Misalnya hanya mengandalkan kamera utamanya saja, tidak ada NFC dan gyro, serta masih menggunakan memori internal eMMC. Bagaimana menurut Anda? Silakan tulis tanggapannya di kolom komentar, ya.
Spesifikasi HP Terbaru 2023
HP Terbaru 2023hp oppo terbaru
hp samsung terbaru
hp vivo terbaru
hp nokia terbaru
hp samsung terbaru 2022
hp terbaru 2022
harga hp samsung terbaru
hp terbaru 2021
hp samsung terbaru 2021
hp xiaomi terbaru
hp oppo terbaru 2022
hp realme terbaru
hp terbaru
harga hp oppo terbaru
hp poco terbaru
harga hp nokia terbaru
hp oppo terbaru 2021 dan harganya
hp nokia terbaru 2022
harga hp samsung terbaru 2022
hp oppo terbaru 2022 dan harganya
brosur harga hp vivo terbaru
harga hp nokia terbaru 2022
hp oppo terbaru 2021
hp vivo terbaru 2022 dan harganya
hp keluaran terbaru 2022
harga hp samsung terbaru 2021
hp oppo terbaru a95
hp infinix terbaru
harga hp vivo terbaru
hp realme terbaru 2022
laptop hp terbaru
hp redmi terbaru
hp vivo terbaru 2022
hp xiaomi terbaru 2022
brosur hp vivo terbaru
hp keluaran terbaru 2021
harga hp xiaomi terbaru
hp samsung terbaru 2021 dan harganya
brosur harga hp vivo terbaru 2021
harga hp oppo reno 6 terbaru 2021 dan harganya
hp terbaru 2022 dan harganya
harga hp oppo reno 5 terbaru 2021 dan harganya
hp vivo terbaru 2021
hp xiaomi terbaru 2021
harga hp oppo terbaru 2022
hp oppo terbaru a15
hp samsung terbaru murah
hp samsung terbaru 2022 harga 2 jutaan
hp huawei terbaru
hp sony terbaru