Laptop di kelas harga 4 jutaan tergolong banyak. Wajar, mengingat laptop segmen ini punya bejibun peminat. Di kelas ini, ada laptop untuk kebutuhan produktivitas kerja, ada juga laptop untuk edit video ringan. Namun, laptop 4 jutaan jelas kurang mumpuni untuk bermain game, meskipun beberapa bisa diandalkan untuk game dengan grafis ringan.
Banyaknya laptop di kelas harga 4 jutaan ini tentu saja membuat banyak orang sulit memilih yang tepat untuk mereka gunakan. Barangkali Anda pun termasuk orang yang sulit menemukan laptop 4 jutaan yang sesuai kebutuhan.
Untuk membantu Anda, para pembaca Carisinyal, kami rekomendasikan 10 laptop pilihan terbaik di kelas harga 4 jutaan. Apakah ada laptop gaming 4 jutaan? Atau, adakah laptop 4 jutaan dengan SSD? Silakan cari jawabannya di artikel berikut ini.
Contents
- 1 1. Axioo MyBook Hype 5
- 2 2. Advan WorkPro
- 3 3. Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 5 3500
- 4 4. DELL VOSTRO V3505 RYZEN 3
- 5 5. Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 3 3200
- 6 6. Acer Aspire 3 Slim A314-35 N5100
- 7 7. HP Laptop 14s-dq3111TU
- 8 8. Lenovo IdeaPad Slim 1 Athlon 7120U
- 9 9. ASUS Vivobook A1400EA FHD7524
- 10 10. Acer Aspire 3 Slim A314-35-C6QB
- 11 Spesifikasi HP Terbaru 2023
1. Axioo MyBook Hype 5
14″inch IPS (16:9) Display / Resolution: FHD 1920×1080
Intel® Core™ I5-1035G4 (3.70 GHz – Frekuensi Turbo | 4 Core 8 Threads)
INTEGRATED Intel® UHD Graphic
Realtek 8821CE ac/b/g/n+Bluetooth 5.0
1x USB 3.0 Type C port (Data Only), 3x USB 3.0 Type A port, 1x 3.5mm 2-in-1 Audio Combo Jack, 1x HDMI 1.4 output port, 1x DC-in jack port, 1x Micro SD up to 128GB Port
3 cells Lithium-Ion battery pack, 11.50V,45.60Wh, 4000mAh
Tidak salah jika menyebut Axioo MyBook Hype 5 sebagai salah satu laptop paling worth it di harga Rp4 jutaan. Ukuran layarnya yang luas tidak hanya bisa memuat konten yang banyak, tapi juga mendukung resolusi tajam Full HD untuk kenyamanan optimal. Layarnya juga mengusung teknologi DC Dimming untuk menghindari flicker atau kerlap-kerlip saat pencahayaan rendah.
Untuk performanya, Axioo MyBook Hype 5 hadir dengan prosesor cukup bertenaga yaitu Intel Core i5-1035G4. Prosesor ini ditenagai oleh sejumlah core berjumlah 4 dengan 8 thread yang bisa diandalkan. Selain itu, Anda juga bisa melakukan aktivitas dengan lebih gesit berkat storage berjenis SSD dengan kapasitas hingga 512 GB.
Saat menyentuh sisi luar laptop ini, Anda mungkin menyangka kalau Axioo MyBook Hype 5 adalah laptop flagship puluhan juta. Lantaran desainnya dirancang dengan finishing khusus bernuansakan metalik, memberikan kesan premium yang sulit didapat pada sejumlah pesaing di kelas harganya.
Laptop ini memiliki bobot yang cukup ringan yaitu sekitar 1,4 kg saja. Anda bisa dengan lebih mudah membawa atau menggenggam ke manapun. Selain itu, ukurannya yang tipis hanya 19,8 inci juga jadi lebih mudah saat harus dimasukkan ke dalam tas. Pilihan yang cukup sempurna untuk mahasiswa dan karyawan kantoran.
Axioo MyBook Hype 5 dijual dengan harga sekitar Rp4,9 jutaan di harga pasaran. Harga tersebut sudah termasuk jaminan atau garansi resmi dari Axioo Indonesia selama 1 tahun. Tertarik untuk memilikinya?
2. Advan WorkPro
14” 16:10 FHD 1920*1200 IPS
Intel® Ice Lake-U i5-1035G7
Intel integrated graphics
8GB DDR4 SODIMM upgradable
256 GB SSD NVMe PCIe 3.0 replace upgradable
Bluetooth, Wi-Fi 802.11 b/g/n/ac/ax
1x USB Type C 3.2 Gen1 (PD/DP/Charger/Data), 1x USB Type C PD only, 2x USB 3.2 Gen1 & 1x USB 2.0, 1x Standard HDMI 1.4, 1x Jack Earphone 3.5mm
Polymer 6600 mAh, 50.16Wh
Advan WorkPro menjadi salah satu kandidat laptop produktif Rp4 jutaan paling worth it di tahun 2023. Bagaimana tidak? Laptop ini bawakan layar bezelless yang modern pada resolusi 1920 x 1200 piksel, mengungguli laptop lain di kelas harga sama dengan layar Full HD.
Selain itu, aspek rasionya yang seluas 16:10 mampu tampilkan lebih banyak konten dalam satu occasion, mengeliminasi kebutuhan pengguna akan scrolling-scrolling berlebih demi melihat keseluruhan isi dokumen.
Dari segi kinerjanya, laptop ini pun cukup oke untuk produktivitas maupun gaming. Ia sanggup memainkan Dota 2 dan gim-gim kompetitif sejenisnya tanpa lagging, kendati tidak memiliki GPU dedicated. Bahkan untuk gim AAA seperti GTA V, bisa berjalan di 30 FPS di 720p pada grafis Normal.
Di luar itu, sayangnya laptop ini tidak menyediakan fitur backlit pada keyboard-nya. Absennya tombol page up, page down, home, dan end juga akan menyulitkan pengguna yang terbiasa gunakan tombol-tombol tersebut saat coding.
Soal upgradability, slot kosong tambahan yang tersedia hanya untuk RAM saja, bisa ditingkatkan jadi 8 GB bawaan menjadi 16 GB. Sayangnya, storage laptop hanya mentok di 256 GB tanpa bisa ditambah. Kalau mau ditambah, SSD yang lama mesti dicabut dan diganti dengan yang lebih besar.
Buat yang mayoritas hidupnya dihabiskan untuk mengetik seperti saya, Advan WorkPro jelas menjadi pilihan yang menggiurkan di harga Rp4 jutaan, tepatnya Rp4,9 juta. Kendati harganya sudah naik ke Rp5,3 juta (harga normal), tapi Anda masih bisa temukan listing di harga Rp4,9 juta pada beberapa marketplace. Tertarik?
3. Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 5 3500
AMD RYZEN 5 3500 4-Core/8-Thread,Max Boost Clock up to 3.7 GHz
4 MB L3 Cache
256GB & 512GB SSD M.2 STORAGE
Kensington Lock, DC-IN, 1x USB 3.2 Gen 1, 1x HDMI, 1x USB Type-C, Micro SD Card Reader, Audio Jack Combo, 1x USB 3.2 Gen 1
Jika mencari laptop harga terjangkau yang menawarkan kemampuan menarik, Axioo menjadi salah satu brand yang patut diperhatikan. Salah satu laptop besutan mereka yang sangat worth it adalah Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 5 3500.
Terdapat beberapa hal yang cukup menarik dari laptop tersebut, misalnya dapur pacu AMD Ryzen 5 3500 yang cukup bertenaga untuk diajak bermain gim. Selain itu, terdapat storage SSD M.2 256 & 512 GB yang membuat kinerjanya jadi lebih gesit. Anda bisa melakukan aktivitas multitasking yang cukup padat dengan lebih lancar.
RAM yang tersedia dari bawaannya adalah 8 GB, sehingga tidak perlu capek-capek melakukan upgrade untuk meraih performa yang layak. Bahkan, laptop ini dapat meraih frame rate hingga 50-an FPS saat memainkan Genshin Impact.
Tidak hanya itu, Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 5 3500 juga menawarkan kenyamanan yang cukup baik untuk penggunanya. Misalnya dari sektor layarnya yang memiliki resolusi Full HD. Ukurannya yang luas yaitu 14 inci membuatnya terasa nyaman untuk aktivitas seperti menonton atau saat bermain game.
Di luar semua itu, ada beberapa hal yang mesti Anda perhatikan sebelum beli laptop ini. Yang pertama adalah peletakan tombol daya yang berdekatan dengan papan ketik, sehingga bisa tidak sengaja terpencet dan memasukkan laptop ke mode sleep. Untungnya mode sleep ini bisa dinonaktifkan di pengaturan.
Selain itu, meski layarnya mampu menampilkan konten dengan baik, tapi dukungan gamut warnannya hanya 41% sRGB saja. Mungkin kurang terasa ideal untuk melakukan kegiatan kreasi konten di laptop ini. Namun, jika masih tertarik, Anda tinggal menyiapkan budget sekitar Rp4,8 jutaan saja. Harga tersebut sudah termasuk garansi resmi dari Axioo Indonesia selama 1 tahun dan Windows 10 Pro sebagai operasi sistemnya.
4. DELL VOSTRO V3505 RYZEN 3
15 Inch Anti-glare LED Backlight Non-Touch Narrow
AMD Radeon Vega 3 Graphics
802.11ac 1×1 WiFi and Bluetooth
Ethernet (LAN), HDMI, Multi Card Reader
WiFi, Bluetooth v5.0
1 x USB 2.0, 2 x USB 3.0
3-Cell Battery, 42WHr (Integrated)
Memiliki laptop terjangkau berdesain trendi kini bukan hanya angan belaka. Anda bisa gunakan Dell Vostro V3505 yang menampilkan desain ciamik, slim, dan modis. Meski tampak minimalis karena tidak hadirkan corak apa pun (hanya menampilkan logo DELL), justru ini kian membuatnya terlihat elegan.
Dell Vostro V3505 terutama sangat diperlukan saat Anda lebih menyukai storage ekstra jumbo ketimbang kecepatan transfer. Ya, laptop ini dibekali dengan HDD konvensional berukuran besar 1 TB, dipadukan dengan RAM 4 GB yang masih dapat di-upgrade.
Perihal dapur pacunya, laptop Rp4,9 jutaan ini tidak akan mengecewakan. Tersemat prosesor tangguh AMD Ryzen 3 3250 yang memiliki dual core dan empat thread, beroperasi pada base clock 2.6 GHz dan turbo boost hingga 3.5 GHz.
Pada pengolahan grafisnya, tersemat Radeon Vega 3 dari AMD yang lebih dari cukup untuk keperluan gaming tipis-tipis. Misalnya saja untuk memainkan GTA V, permainan akan terasa cukup lancar pada opsi grafis rendah. Apalagi sudah didukung layar besar 15 inci, dunia dalam gim akan terasa lebih nyata.
Di kisaran harga Rp4,9 jutaan, Dell Vostro V3505 ini sangat cocok untuk menampung puluhan bahkan ratusan software dan gim dengan nyaman berkat HDD super besar. Cocok untuk gamer kasual yang juga membutuhkan laptop terjangkau untuk mendukung pekerjaan harian.
5. Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 3 3200
AMD Ryzen 3-3200U (1MB L2 Cache, 4MB L3 Cache, 2.6GHz up to 3.5GHz)
AMD Radeon Vega 3 Graphics
Wireless 802.11ac+Bluetooth 4.2
1x mini-HDMI output port, 1x DC-in jack port, 1x USB Type C Port, 1x USB 3.0 Port, 1x 3.5mm stereo phone jack, 1x 0.3 Mpx Front-Camera
Axioo merupakan salah satu brand laptop lokal yang layak untuk dilirik. Salah satu laptop besutan mereka yang sangat worth it adalah Axioo Slimbook 14 S1 Ryzen 3 3200. Ada sejumlah kelebihan yang layak di-highlight di sini, seperti dapur pacu AMD Ryzen 3 3200 yang powerful untuk bermain gim, layar dengan resolusi Full HD dan panel IPS, serta ketahanan baterai yang terbilang oke.
Ini lantaran prosesor mendukung max boost clock yang tinggi hingga 3.5 GHz. Ditambah, prosesor ini didampingi dengan GPU Radeon Vega 3 Cocok untuk yang tidak hanya mencari laptop untuk aktivitas pekerjaan melainkan juga kuat untuk gaming.
Di luar semua itu, ada beberapa hal yang mesti Anda perhatikan sebelum beli laptop ini. Yang pertama adalah peletakan tombol daya yang berdekatan dengan papan ketik, sehingga bisa tidak sengaja terpencet dan memasukkan laptop ke mode sleep. Untungnya mode sleep ini bisa dinonaktifkan di pengaturan.
Kemudian, meski layarnya menampilkan konten secara baik, namun ia hanya dukung gamut warna sRGB 41%. Mungkin kurang terasa ideal untuk melakukan kegiatan kreasi konten di laptop ini. Varian RAM 8 GB bisa didapatkan dengan banderol harga di kisaran Rp4,7 jutaan.
6. Acer Aspire 3 Slim A314-35 N5100
14 inci HD (1366 x 768 piksel) LCD
Intel Celeron N5100 (4 core, 4 thread, 1,10 GHz up to 2,8 GHz)
1x HDMI, 1x USB 2.0, 2x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 1x RJ-45
2-cell, Li-ion, hingga 8 jam
Acer Aspire 3 Slim A314 juga punya varian prosesor Intel Celeron N5100. Prosesor Celeron yang dipakai laptop ini bukan Celeron sembarangan. Pasalnya, konfigurasinya sudah empat core empat thread. Maka kemampuan multitasking-nya jauh lebih oke.
Untuk tugas yang lebih serius seperti mengedit foto juga masih bisa. Asalkan Anda meng-upgrade RAM-nya jadi dual-channel. Ya, Acer menyediakan dua slot RAM pada laptop ini. Satu sudah terisi sedangkan yang lain masih kosong.
Laptop ini cocok buat Anda yang sering bekerja di luar ruangan. Sebab bobotnya cuma 1,45 kg dan baterainya tahan sampai 8 jam. Laptop dengan kisaran harga Rp4.9 jutaan ini dijual bersama Windows 11, Office Home & Student 2021, serta garansi 2 tahun dari Acer.
7. HP Laptop 14s-dq3111TU
35.6 cm (14) diagonal, HD (1366 x 768), micro-edge, BrightView, 250 nits, 45% NTSC
Intel® Celeron® N4500 (up to 2.8 GHz burst frequency, 4 MB L3 cache, 2 cores, 2 threads)
8 GB DDR4-2933 MHz RAM (1 x 8 GB)
512 GB PCIe® NVMe™ M.2 SSD
Realtek RTL8822CE 802.11a/b/g/n/ac (2×2) Wi-Fi® and Bluetooth® 5 wireless card
1 USB Type-C® 5Gbps signaling rate, 2 USB Type-A 5Gbps signaling rate, 1 headphone/microphone combo, 1 AC smart pin, 1 HDMI, 1.4b
Apakah Anda tim begadang yang sering dapat jadwal kerja shift malam? Atau, Anda merupakan tim lembur demi mengejar deadline? Jika Anda adalah salah satu dari dua jenis pekerja tersebut, maka sebaiknya Anda memiliki laptop seperti HP Laptop 14s-dq3111TU.
Pasalnya, laptop HP seharga Rp4,9 jutaan ini sudah dilengkapi keyboard dengan backlight alias lampu latar. Mengetik malam-malam dengan keyboard yang ada backlight-nya cukup menyenangkan, apalagi jika Anda belum hapal betul lokasi tombol-tombol.
Hal menarik selanjutnya dari laptop ini adalah memiliki port USB C, sehingga memudahkan proses pindah data dari ponsel. Adapun laptop 1,47 kg ini dijual dengan paket charger 45W, Windows 11 Home, Microsoft Office Home and Student 2019, dan garansi resmi dari HP selama 2 tahun.
Menariknya, HP Laptop 14s-dq3111TU memiliki kinerja yang cukup gesit untuk diajak bekerja secara cepat. Dapur pacunya ditenagai oleh prosesor Intel Celeron N4500 dengan storage SSD PCIe NVMe berkapasitas hingga 512 GB. Aktivitas padat jadi terasa lebih sat set sat set dan pekerjaan bisa diselesaikan dengan cepat.
8. Lenovo IdeaPad Slim 1 Athlon 7120U
14″ HD (1366×768) TN 220nits Anti-glare
AMD Athlon™ Silver 7120U (2C / 2T, 2.4 / 3.5GHz, 1MB L2 / 2MB L3)
Integrated AMD Radeon 610M Graphics
256GB SSD M.2 2242 PCIe 4.0×4 NVMe
Wi-Fi 6 11ax, 2×2 + BT5.1
1x USB 2.0, 1x USB 3.2 Gen 1, 1x USB-C® 3.2 Gen 1 (support data transfer only), 1x HDMI® 1.4b, 1x Card reader, 1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm), 1x Power connector
Sudah siap mewujudkan mimpi Anda sebagai kreator konten profesional? Sebaiknya pilih sarana yang memadai, contohnya seperti Lenovo IdeaPad Slim 1 Athlon 7120U dengan kisaran harga Rp4,9 jutaan ini.
Laptop ini sudah dilengkapi oleh prosesor yang cukup tangguh di kelas harganya yaitu AMD Athlon Silver 7120U. Hal menarik lainnya adalah adanya kapasitas RAM LPDDR5 8 GB dan storage SSD PCIe NVMe 256 GB. Kombinasi tersebut mampu membuat kinerja laptop jadi lebih gesit untuk melakukan aktivitas tertentu, seperti multitasking, browsing, bahkan main game.
Selain itu, Lenovo IdeaPad Slim 1 Athlon 7120U juga menawarkan penggunaan yang cukup lama. Terdapat baterai 42Wh yang awet digunakan selama berjam-jam. Anda juga bisa mengisi daya dengan cepat menggunakan adaptor 65 W yang sudah tersedia di kotak penjualannya.
Sayangnya, kemampuan layarnya ini cukup terbatas dengan resolusi yang hanya mencapai HD saja. Selain itu, Anda tidak bisa melakukan upgrade pada RAM sehingga harus dipastikan bahwa kapasitas tersebut sudah cukup bagi Anda. Nah, jika Anda tertarik, Anda bisa menyiapkan budget sekitar Rp4,9 jutaan saja. Harga tersebut sudah termasuk garansi resmi dari Lenovo Indonesia selama 2 tahun.
9. ASUS Vivobook A1400EA FHD7524
14.0-inch, FHD (1920 x 1080) 16:9 aspect ratio, LED Backlit, 60Hz refresh rate, 200nits, 45% NTSC color gamut, Anti-glare display, (Screen-to-body ratio)82%
Intel Pentium Gold 7505, 2 core 4 thread, up to 3,5 GHz
4 GB DDR4 onboard, 1 slot kosong SODIMM
256 GB PCIe® Gen3 x2 SSD, 1 slot kosong SATA 2,5 inci
1x USB 3.2 Gen 1 Type-A,
1x USB 3.2 Gen 1 Type-C,
2x USB 2.0 Type-A,
1x HDMI 1.4,
1x 3.5mm Combo Audio Jack
1x DC-in
Inilah ASUS VivoBook 14 A1400EA, laptop kelas entri yang ramping dan mumpuni. Desain laptop 1,5 kg ini simpel dan minimalis. ASUS menyebut rasio layar ke bodinya ada di angka 82%. Artinya, bezel layar sang laptop memang tipis.
Penampilan laptop ini memang tidak malui-maluin. Memilih VivoBook 14 A1400EA sebagai teman kerja adalah pilihan yang masuk akal. Pasalnya, sang laptop menawarkan kenyamanan mengetik yang prima.
Key travel tombol pada keyboard-nya hanya 1,4 mm, sehingga tak butuh banyak tenaga untuk menekan. keyboard itu pun dilengkapi dengan backlit serta posisinya sedikit terangkat ke atas berkat engsel ergolift.
RAM dan penyimpanan yang bisa di-upgrade. layar Full HD, dan adanya port USB C jadi keunggulan lain laptop ini. Satu lagi, performa prosesor Pentium Gold juga oke. Anda masih bisa memainkan DOTA 2 di setelan grafis terendah, dengan menghasilkan frame rate kisaran 50 fps.
Meskipun laptop ini menarik, fitur khas ASUS yakni numpad (pada touch pad) tak disertakan. Laptop seharga Rp4,6 jutaan ini dijual dengan bundling Windows 10 Home, Office Home & Student 2021, charger, tas, dan garansi resmi 2 tahun.
10. Acer Aspire 3 Slim A314-35-C6QB
14″ FHD 1920 x 1080 resolution Acer ComfyView
Intel® Celeron® quad-core processor N5100 (4M Cache, up to 2.80 GHz)
802.11a/b/g/n/ac wireless LAN, Bluetooth® 5.0
2x USB 3.2 Gen 1; 1x USB 2.0 port; 1x RJ-45 port; 1x HDMI® port 2.0 with HDCP support; 1x Audio jack
Jika Anda mencari laptop terjangkau untuk aktivitas seperti bekerja, belajar, atau nyaman untuk aktivitas lainnya. Acer Aspire 3 Slim A314-35-C6QB bisa jadi salah satu pilihan yang menarik. Pasalnya, laptop dengan harga Rp4,9 jutaan ini sudah dibekali performa yang cukup tangguh dengan prosesor quad core N5100.
Selain itu, konfigurasi yang ditawarkan oleh laptop satu ini juga cukup menarik. Misalnya RAM 8 GB double channel yang artinya masih bisa diperluas dengan mengganti satu keping RAM dengan kapasitas lebih besar. Kemudian storage SSD NVMe 512 GB yang mampu membuat laptop jadi makin gesit dalam booting saat dinyalakan atau membuka aplikasi.
Acer Aspire 3 Slim A314-35-C6QB juga menawarkan kenyamanan bagi para pengguna saat menggunakannya. Misalnya layar berukuran 14 inci yang memiliki resolusi Full HD. Resolusi ini sudah cukup baik untuk aktivitas seperti menonton atau memainkan game. Selain itu, terdapat fitur Acer Comfyview yang membuat mata jadi tidak mudah lelah.
Soal jaminan, tentu Acer sudah menyiapkan garansi resmi Acer Indonesia dengan jangka waktu cukup lama yaitu 3 tahun. Cukup jarang laptop di kelas harganya yang menawarkan garansi selama itu. Menariknya, laptop ini juga sudah menggunakan sistem operasi Windows 11 Home sebagai bawaannya, loh. Bagiamana, tertarik?
Nah, itulah deretan laptop 4 jutaan terbaik yang bisa Anda pilih. Anda bisa memilih tipe atau merk apapun sesuai keinginan Anda, tapi tentunya sesuai dana yang Anda miliki. Semoga membantu!
Spesifikasi HP Terbaru 2023
HP Terbaru 2023hp oppo terbaru
hp samsung terbaru
hp vivo terbaru
hp nokia terbaru
hp samsung terbaru 2022
hp terbaru 2022
harga hp samsung terbaru
hp terbaru 2021
hp samsung terbaru 2021
hp xiaomi terbaru
hp oppo terbaru 2022
hp realme terbaru
hp terbaru
harga hp oppo terbaru
hp poco terbaru
harga hp nokia terbaru
hp oppo terbaru 2021 dan harganya
hp nokia terbaru 2022
harga hp samsung terbaru 2022
hp oppo terbaru 2022 dan harganya
brosur harga hp vivo terbaru
harga hp nokia terbaru 2022
hp oppo terbaru 2021
hp vivo terbaru 2022 dan harganya
hp keluaran terbaru 2022
harga hp samsung terbaru 2021
hp oppo terbaru a95
hp infinix terbaru
harga hp vivo terbaru
hp realme terbaru 2022
laptop hp terbaru
hp redmi terbaru
hp vivo terbaru 2022
hp xiaomi terbaru 2022
brosur hp vivo terbaru
hp keluaran terbaru 2021
harga hp xiaomi terbaru
hp samsung terbaru 2021 dan harganya
brosur harga hp vivo terbaru 2021
harga hp oppo reno 6 terbaru 2021 dan harganya
hp terbaru 2022 dan harganya
harga hp oppo reno 5 terbaru 2021 dan harganya
hp vivo terbaru 2021
hp xiaomi terbaru 2021
harga hp oppo terbaru 2022
hp oppo terbaru a15
hp samsung terbaru murah
hp samsung terbaru 2022 harga 2 jutaan
hp huawei terbaru
hp sony terbaru